Dengan sedikit kreativitas, pipa PVC bekas bisa dikreasikan menjadi barang-barang yang unik. Pipa bekas tersebut sangat mudah ditemui, apalagi setelah ada pembangunan dan perbaikan rumah. Bukan tidak mungkin juga hasil kreasi itu bisa menambah penghasilan.
Nah, berikut beberapa kreasi dari pipa PVC bekas untuk tambahan penghasilan!
- Lampu Hias
Hanya dengan pipa PVC bekas Anda bisa membuat lampu hias yang keren. Salah satu caranya adalah dengan membuat motif yang cantik pada pipa, kemudian lubangi motif tersebut.
Baru setelah itu letakkan lampu di bagian dalam pipa PVC yang sudah dilubangi tersebut. Oh iya, sebelum lampu dipasang, warna lampu akan lebih indah jika Anda mengecat pipa dengan warna yang tepat. Ukuran pipa PVC 3 inch atau lebih akan cocok untuk lampu ini. - Vas Bunga
Proses pembuatan vas bunga ini sangat mudah. Cukup dengan memotong pipa sesuai ukuran vas yang diinginkan.
Setelah itu, gunakan cat glossy pada vas bunga. Dengan cat yang unik tersebut, pastinya vas bunga akan terlihat lebih indah. - Jemuran Pakaian
Membuat jemuran pakaian menggunakan pipa PVC juga sangat mudah. Anda hanya membutuhkan pipa kecil dan sambungan pipa. Sesuaikan ukuran panjangnya dengan tepat.
Anda bisa menjual rangkaian jemuran pakaian ini. Pastinya akan banyak orang yang membutuhkannya. Apalagi harga pipa PVC yang murah pastinya akan banyak yang tertarik. - Media Tanam Hidroponik
Anda juga bisa membuat rangkaian media tanam hidroponik dari pipa PVC ini. Buat rangkaian yang sederhana dari berbagai rangkaian pipa tersebut.
Anda bisa menjualnya lengkap dengan keterangan cara merangkai media tanam hidroponik tersebut. Dengan rangkaian mudah dilepas pasangkan, tentunya produk kreasi Anda akan laris manis di pasaran.
Apalagi semakin banyak orang yang ingin mempunyai media tanam hidroponik. Mengingat hidroponik menjadi alternatif yang bisa digunakan untuk area tanam yang semakin sempit di masyarakat.
- Pagar untuk Balita
Agar si kecil bisa bermain dengan aman di tempatnya, pagar untuk balita ini menjadi salah satu alternatif terbaik untuk si kecil. Cara pembuatannya pun sangat mudah, hanya butuh pipa PVC 1/2 inch dengan sambungan bentuk T. Potong pipa sesuai dengan rangkaian yang sudah ditentukan.
Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan dari pagar untuk balita ini. Apalagi jika Anda mendapatkan pipa tersebut dari sisa-sisa pembangunan rumah. - Camera Holder
Camera holder ini sangat cocok untuk Anda yang punya hobi membuat video, atau memang punya pekerjaan membuat video. Camera holder akan memudahkan dalam menstabilkan kamera dan memudahkan untuk memegangnya.
Pegangan ini bisa dibuat dengan menggunakan rangkaian pipa PVC dan fitting. Agar terlihat lebih profesional, cat pipa tersebut dengan warna hitam atau warna lainnya.
Camera holder dari pipa PVC ini juga bisa Anda jual sebagai alternatif camera holder lebih murah. Namun tetap memberikan fungsi secara maksimal. - Meja dan Kursi Mini
Rangkaian meja dan kursi mini ini bisa menjadi mainan anak-anak balita. Rangkaian meja kursi mini ini pastinya sangat digemari anak-anak.
Cara membuatnya menggunakan pipa PVC ini sangat mudah. Anda tidak perlu khawatir dengan kekuatannya, karena PVC memiliki ketahanan yang sangat baik.
Untuk kursi, Anda tinggal tambahkan kain bermotif karakter kartun sebagai alas duduk. Sedangkan untuk meja, Anda bisa tambahkan papan kayu yang bermotif sebagai alas meja.
Itulah kreasi dari pipa PVC yang bisa digunakan untuk menambah penghasilan. Dapatkan bahan-bahan bangunan terbaik untuk rumah Anda hanya di Bagong Jaya. Dengan kualitas dan harga yang ekonomis, pastinya Anda akan mendapatkan banyak keuntungan.